UNIYAP News & Events

Kegiatan ONMIPA-PT UNIYAP Tahun 2024 26 April 2024 Dilihat: 398x

Kegiatan Olimpiade Nasional – Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Perguruan Tinggi (ONMIPA-PT) adalah salah satu kompetisi nasional bergengsi pada bidang akademik antar PT yang dilakukan setiap tahun. Pelaksanaan kompetisi nasional ini terintegrasi mulai dari tingkat sekolah dasar sampai perguruan tinggi. Kegiatan ini juga sebagai bentuk realisasi kegiatan MBKM pada salah satu Indikator Kinerja Utama (IKU) yaitu menfasilitasi mahasiswa untuk mendapat pengalaman di luar kampus dengan cara memperoleh prestasi pada berbagai kompetisi tingkat nasional maupun internasional. ON-MIPA PT merupakan salah satu kegiatan yang berkontribusi dalam pencapaian prestasi mahasiswa tersebut.

Peserta perwakilan Universitas Yapis Papua (UNIYAP) yang mengikuti kegiatan ON-MIPA PT Tahun 2024 berjumlah 19 orang mahasiswa, dalam seleksi ON-MIPA tingkat wilayah yang dilaksanakan secara daring (online) melalui zoom meeting selama 2 hari yaitu 24-25 April 2024. 

Ke 19 orang mahasiswa ini bersaing pada tingkat wilayah LLDIKTI XIV bersama 116 orang mahasiswa kampus lain dari Universitas Cenderawasih (20 orang); Universitas Papua (20 Orang); Universitas Muhammadiyah Sorong (20 Orang); Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong (17 Orang); Universitas Victory Sorong (20 Orang); dan Universitas Werisar (7 Orang) pada Bidang Biologi, Kimia, Fisika & Matematika.

UNIYAP Testimonial

UNIYAP Media

Cinematic Wisuda UNIYAP Tahun 2023
SEMINAR NASIONAL FORUM MANAJEMEN INDONESIA 15 PAPUA
RAPAT SENAT TERBUKA / WISUDA LULUSAN SARJANA (S1) DAN PASCASARJANA (S2) UNIVERSITAS YAPIS PAPUA 2023